Setelah melihat lagi catatan jalan-jalan yang belum sempat kutulis dua bulan terakhir ini ternyata ada beberapa tempat yang menarik untuk dikunjungi lho.Tujuan jalan kali ini adalah Museum.Dan setelah dihitung ada empat museum yang telah Mis Muter-Muter kunjungi sejak bulan Juni 2010.Dua museum berada di Singapore,satu di Batu Malang dan satu museum lagi di Makasar.Ayo kita intip museumnya,siapa tahu bisa jadi tujuan wisata teman-teman berikutnya.Kemoonn!
Sudah pernah dengar museum mainan di Singapore?Mint Museum of Toys adalah museum yang berisi lebih dari 50.000 mainan dan memorabilia,dari yang langka hingga mainan masa kini.Memasuki museum yang terletak di 26,Seah Street ini berasa masuk ke masa kecil kita saja.Dari lantai satu hingga lantai teratas rasanya ingin memeluk atau memainkan lagi mainan-mainan tersebut.Tapi apa daya,semua mainan tersebut diletakkan dalam lemari kaca sehingga kita tak bisa menyentuhnya.Meskipun demikian tetap saja rasanya senang seperti bisa kembali ke masa kanak-kanak dulu.
Buat yang suka Astro Boy,Felix,Batman dan Robin,Popeye hingga Teddy Bear pasti histeris melihat koleksi mainan-mainan tersebut di museum ini.Aku saja nyaris mengeluarkan ekspresi muka norak tiap kali melihat koleksi tersebut.Terutama waktu melihat deretan boneka Teddy dan juga Mickey Mouse!Alamaaakk...rasanya pengen ambil dan bawa pulang!! *celingak-celinguk nyari kesempatan mustahil :p *
Selain mainan asal mancanegara ternyata ada juga mainan asal Indonesia.Waktu menemukannya di salah satu deretan lemari kaca waaah rasanya tambah norak.Akupun berteriak ke Lexy,teman jalan waktu itu "Lexy!Ini mainan dari Indonesia jaman Mama masih kecil!" sambil menunjuk ke mainan kapal-kapalan."Sstt..iya Maaa...jangan norak!" zxwq@#&%??!!
Pokoknya berada di museum ini kita bisa bernostalgia sekaligus juga sebagai sarana edukasi dan gudangnya inspirasi,so...kenapa tidak mencoba mampir kesana jika sedang berada di Singapore?Tempatnyapun gampang dijangkau oleh kendaraan apapun.Bila ingin mempergunakan MRT bisa berhenti di City Hall kemudian cari arah menuju Raffles Hotel yang berada di sebelah museum tersebut.Museum buka dari pukul 09.30 -18.30 dengan harga tiket orang dewasa Sin $ 15 dan untuk anak-anak Sin $ 7.5. Oya,sepanjang jalan tersebut ada juga deretan tempat makan enak dan harga terjangkau lho.Bisa dicoba!
(To be continued)
Saturday, August 7, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment